Seperti apa sih sistem kerja di Indomaret? jadi buat kalian yang baru mau mulai karir di indomaret, yang lagi cari-cari info, yang lagi training, pokoknya kalian wajib baca artikel ini sampai akhir. Mari kita mulai ke pembahasannya mengenai sistem kerja di Indomaret.
Baca Juga: Lowongan Kerja di Indomaret 2021 Seluruh Indonesia Lulusan SMA dan D3 dan Cara Daftar Online
Sistem Training di Indomaret
Setelah kalian melamar, terus Kalian lolos tes psikotes, dan interview, kalian bakal langsung training. Jadi yang pertama itu training. Kalian training di kantor Indomaret yang berada di kota kalian. Untuk kasir, trainingnya itu selama kurang lebih 10 hari. Kalau untuk pramuniaga selama 7 hari.
Baca Juga: Gaji Karyawan Indomaret 2021
Sistem Kontrak di Indomaret
Lanjut sistem kerja yang kedua adalah langsung kita Setelah kalian lulus training, kalian bakal dikontrak. Jadi kalian bakal tanda tangan kontrak. Kontrak pertama di Indomaret itu selamat 1,5 tahun. Setelah kontrak pertama selesai, bakal ada tanda tangan kontrak kedua. Kontrak kedua akan berlangsung selama 12 bulan.
Kontrak kedua itu tergantung hasil penilan cara kerja Kalian. Termasuk kehadiran. Kalau misalkan kerja kalian buruk penilaiannya, Pasti kalian nggak akan lanjut ke kontrak kedua. Penilaiannya akan dilakukan oleh kepala toko. Misalnya kontak pertama udah habis, kontrak kedua udah habis, kalian bisa menjadi karyawan, atau bahkan stop sampai disitu. Kembali lagi tergantung penilaian.
Namun dalam beberapa kasus, misalkan dalam kontrak pertama itu kerja kalian bagus, kadang kalian bisa langsung diangkat jadi karyawan. Sebaliknya ada juga yang sampai 2,5 tahun udah ngejalanin, tapi diangkat jadi karyawan. Artinya sampai disitu aja kerjanya.
Jam Kerja di Indomaret
lanjut yang ketiga yaitu jam kerja. Jam kerja di Indomaret itu di shift ya.Ada shift 1, shift 2, ada shift 3. Biasanya Shift 1 itu masuk 6.30 WIB, shift 3 masuk jam 14.00 WIB, Shift 3 masuk malam, yaitu cowok untuk toko 24 jam.
Terus di Indomaret itu menggunakan sistem jumping shift. Jadi pembagian jadwal bukan satu minggu, tapi per hari.
Tetap Masuk Kerja di Tanggal Merah dan Hari Besar Nasional
Jadi buat kalian yang pengen libur di tanggal merah, pasti nggak bisa. Atau pengen hari Minggu libur juga nggak bisa. karena kalian harus tetap kerja di Indomaret. karena justru hari-hari besar itu lebih ramai. Kecuali kalau Tokonya itu sepi, dan tokonya tutup. Terus untuk hari minggu, nggak bisa juga kalian libur tiap hari Minggu. soalnya kan besok hari Minggu emang rame. ya biasanya weekend. Terus kalo emang Kalian ada perlu, pengen libur di hari Minggu itu bisa kok. kalian tinggal request aja sama kepala toko. tapi kalo diijinin juga sih. kadang ada ke toko yang pelit banget. intinya sih pokoknya gimana tokonya ya.
Untuk jam kerjanya juga, selain di shift, juga terbilang panjang. Jadi di Indomaret itu terkenal motonya “Loyalitas Tanpa Batas”, jadi di kontrak itu, jam kerjanya 8 jam. Tapi kenyataannya kebanyakan masuk 6.30, pulang jam 17.00. Padahal kalau 8 jam kerja itu harusnya pukul 15.00 WIB sudah pulang.
Libur 4 Kali dalam 1 Bulan
di Indomaret itu liburnya dalam satu bulan itu ada jatah 4x libur. Jadi kalau misalkan nih minggu ini kalian liburnya hari Selasa, minggu depan tuh bisa di Rabu, bisa hari kamis, bisa Senin, pokoknya intinya setelah dalam satu bulan hanya boleh libur selama empat kali. Jadi jadwal itu bagaimana kebijakan kepala tokonya. Walaupun karyawan juga bisa request waktu liburnya.
Mutasi itu Hal Lumrah di Indomaret
Kalian harus siap mutasi kemanapun. jadi di perusahaan retail seperti Indomaret, Alfamidi, Alfamart, yang namanya mutasi itu udah lumrah. Jadi misalkan kalian tuh selama enam bulan di toko A, tiba-tiba kalian tuh dipindahin ke toko B. Kalian harus siap. Dekat atau jauh kalian harus mau.
Alasan mutasi itu bisa karena kerjanya bagus, atau bahkan kerjanya buruk. Tapi ada juga mutasi karena naik jabatan. dan itu tergantung kepala tokonya. Mengenai jarak mutasi biasanya masih satu wilayah.
Demikian gambaran sistem kerja di Indomaret berdasarkan pengalaman karyawan Indomaret di Lapangan.