Aplikasi Corel Draw untuk Android – Corel Draw adalah aplikasi editing vektor grafis yang berbasis Windows. Salah satu pekerjaan kreatif yang banyak di butuhkaan saat ini. dimana pada masa kini informasi di kemas dengan menarik dan juga bervariatif, baik itu merupakan informasi kreatif atau berupa informasi edukatif, hingga ke promosi produk. Ilustrasi visual digital yang di buat, memudahkan masyarakat untuk memahami informasi.
Sampai saat ini, aplikasi Corel Draw belum dibuat untuk Android. Namun, terdapat beberapa alternatif yang bisa digunakan di smartphone.
1. Aplikasi Ibis Paint X
Aplikasi Ibis Paint X ini merupakan salah satu alternatif Corel Draw yang bisa anda pertimbangkan. Saat ini, Ibis Paint X sudah diinstal lebih dari 100 juta pengguna. ratingnya pun sangat baik, yaitu 4,5 dari 5.
Seperti halnya corel draw, dengan aplikasi ini, pengguna dapat mengolah gambar menggunakan sekitar 142 jenis tools. Tersedia beberapa tool yang mirip dengan corel draw seperti airbrush, pensil, crayon, penghapus, dan lain-lain.
Ibis Paint X juga memiliki fitur layer layaknya photoshop. Dan jangan takut salah, karena aplikasi ini memiliki fitur undo dan redo sampai 100 langkah.
Download Ibis Paint X di Google Play Store
2. Aplikasi Infinite Design
Aplikasi ini bisa membantu anda dalam mengolah grafis seperti membuat logo, atau bahkan gambar 3D. Fitur automatic shape detection akan membantu pemula dalam proses kreatifnya. Masih banyak fitur lainnya yang bisa dieksplor di dalamnya.
Infinite Design sudah diinstal lebih dari 10 juta kali, dengan rating 3,5/5 dari sekitar 68.308 ulasan yang diterima saat tulisan ini dimuat.
Download Infinite Design dari Google Play Store
3. Aplikasi Design Studio: Graphic Design, Invite & Logo Maker
Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur design grafis yang akrab untuk pemula. Untuk membuat logo misalnya, sudah disediakan template setengah jadi yang bisa digunakan secara gratis. Antarmukanyapun relatif mudah untuk dioperasikan.
Saat ini, Design Studio sudah diinstal 100rb kali, dengan rating 4,3/5 dari sekitar 6.676 ulasan.
Download Design Studio di Google Play Store
4. Aplikasi MediBang Paint 0 Make Art!
Aplikasi pengolah gambar yang memiliki fungsi mirip Corel Draw lainnya adalah aplikasi MediBang Paint. Aplikasi ini sudah diinstal 10 juta kali. Dan memiliki rating 4,2/5.
Banyak resource yang bisa digunakan di aplikasi ini seperti brush, fonts, pre-made background, dan tool lainnya yang diperlukan untuk menggambar.
Aplikasi ini sangat cocok bagi anda yang menyukai kegiatan menggambar terutama komik. Selain tersedia tool-tool di atas, juga tersedia fitur untuk menambahkan dialog komik.
Download Medibang Paint di Gogle Play Store
5. Aplikasi SketchBook
Tentu kenal Autodesk? Pengembang software ternama AutoCad ini juga meluncurkan aplikasi Android SketchBook ini. Tentunya tidak perlu diragukan lagi. Banyak fitur luar biasa yang mendukung aktifitas design grafis anda.
Kamu akan menemukan sekitar 170 jenis kuas yang bisa membantu kebutuhan mengolah gambar.
Saat ini SketchBook sudah diinstal 50 juta kali di Google Play Store dan mendapatkan rating 4/5 dari 465.660 ulasan yang diterima.
Download SketchBook di Google Play Store
***
Tentunya belum ada yang bisa menyamai fitur Corel Draw secara menyeluruh karena media smartphone terbatas. Baik dari segi layar, dan speknya. Kalau anda ingin lebih puas mengolah gambar, tentunya Corel Draw bisa menjadi pilihan terbaik. Kita tunggu saja barangkali ke depan akan ada Corel Draw versi Android.