Cara Mengetahui Orang yang Screenshot Story Instagram – Dengan berbagai fiturnya, Instagram telah menjadi media favorit untuk bersosial di dunia online. Anda dapat berbagi foto keseharian, foto keluarga, ide-ide, dan lainnya.
Terkadang anda ingin memposting dokumentasi dengan anak anda misalnya. Dan mempostingnya dalam instagram story agar hanya tampil 24 jam saja. Atau karena alasan lainnya.
Baca Juga: Cara Download Story Instagram (IG) Tanpa Aplikasi Terbaru 2022
Sebuah konten yang sudha terpublish secara online terkadang bisa berbuat banyak hal, termasuk memancing orang atau pihak tertentu untuk mengambil screenshoot atau tangkapan layar tanpa seizin anda.
Mungkin anda perlu sedikit khawatir, disamping sudah siap menerima konsekuensi apapun sebelum meposting sesuatu di media sosial. Siapa yang menambil screenshoot story anda? Apakah hal itu dapat diketahui? Simak terus artikel ini.
Apa yang dimaksud dengan Screenshoot Instagram Story?
Screenshoot Instagram Story yang dimaksud di sini adalah aktifitas mengambil tangkapan layar story IG yang diposting pengguna lain, atau dalam hal ini, pengguna lain mengambil tangkapan layar story IG anda. Hal ini sering juga disebut sebagai “Story Sniping”.
Karakter Instagram Story memang hanya dapat bertahan maksimal 24 Jam dari saat anda mempostingnya, namun saat postingan anda di screenshoot, tentunya itu akan menjadi jenis file lain (biasanya JPG atau PNG) yang akan bertahan lebih lama di gallery orang yang mengambil screenshoot tersebut.
Apakah Mengambil Screenshoot Instagram Story itu diperbolehkan?
Pada dasarnya, tidak ada larangan tertulis untuk mengambil screenshoot dari Instagram story atau dari tempat manapun. Seseorang bisa mengambil screenshoot dengan berbagai cara. Namun, secara etis, tentunya akan lebih etis jika meminta izin terlebih dahulu kepada pemiliknya.
Kenapa? Karena seluruh konten di Instagram merupakan kekayaan intelektual orang yang membuatnya. Ketentuan ini menyebabkan pihak lain dapat dianggap melanggar hak cipta jika mengambil atau menggunakan kontent tersebut di tempat lain atau untuk tujuan lainya tanpa seizin pemiliknya.
Ya, walaupun tidak memiliki simbol hak cipta, lebih baik meminta izin terlebih dahulu kepada pemiliknya untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan dikemudian hari.
Apakah Saat ada yang Mengambil Screenshoot, Pengguna akan Mendapatkan Notifikasi?
Sebelum Juni 2018, hal tersebut dimungkinkan karena merupakna salah satu fitur Instagram saat itu. Pengguna akan mendapatkan pemberitahuan berupa ikon starbust, dekat stempel waktu, yang akan menunjukkan pengguna yang mengambil screenshoot story anda.
Namun karena banyak keluhan pengguna, feature tersebut kemudian resmi dihilangkan.
Apakah Aplikasi Pihak Ketiga Mungkin Bisa memberikan Notifikasi saat Ada Orang Lain yang Mengambil Screenshoot?
Pernah mendapatkan informasi mengenai aplikasi pihak ketiga yang memungkinkan melakukannya? Sayangya, bahkan aplikasi teratas yang sebelumnya mengklaim dapat melakukannya mengaku hal itu sudah tidak mungkin dilakukan.
Cara Lain untuk Melihat Siapa yang Kemungkinan Mengambil Screenshoot Instagram Story Anda
Pihak Instagram tidak lagi memiliki feature tersebut. Artinya tidak akan ada pihak lain termasuk aplikasi pihak ketiga yang mungkin dapat melakukannya. Lalu bagaimana caranya agar anda mengetahui siapa yang “mungkin” mengambil screenshoot Instagram Story anda?
Perlu dicatat, ini hanya salah satu cara untuk melihat siapa yang membuka story anda, dan tidak secara pasti mengetahui siapa yang mengambil screenshoot, karena sekali lagi, itu tidak mungkin dilakukan lagi.
Dengan mengetahui siapa yang melihat story, Anda perlu menyadari bahwa diantara mereka memiliki kemungkinan untuk mengambil screenshoot. Untuk itu, perlu tindakan lain yang akan kita bahas di bawah.
Untuk mengetahui siapa yang melihat story IG anda yaitu dengan menggesek panel ke atas. Dan pastikan melakukannya tidak lebih dari 48 jam dari waktu anda memposting story tersebut.
Dengan begitu anda akan tahu siapa yang melihat story IG anda.
Cara Sembunyikan Story IG dari Pengguna Lain yang Anda Tidak Ingin mereka Mengambil Screenshoot Story Anda
Kendati anda tidak mungkin mendapatkan notifikasi siapa yang mengambil screenshoot Story IG anda, pada dasarnya bukan itu intinya, tapi bagaimana melindungi konten anda dari pengguna tertentu.
Anda tidak perlu memblokir mereka. Cukup menyembunyikan story IG anda dari mereka. Begini caranya
– Silahkan buka profil pengguna tersebut
– Tap nama pengguna di kanan atas kemudian pilih “Follower”
– Kemudian klik menu tiga titik warna biru
– Pilih “Hide from feed” kemudian pilih “Hide Story”
Selama story IG anda disetting public, walaupun dia tidak bisa melihat story IG anda dan tentunya tidak bisa mengambil screenshoot, follower mereka tetap dapat melihatnya. Anda bisa memilih beberapa orang dengan mengikuti langkah di atas.
Demikian informasi mengenaii cara mengetahui orang yang screenshootstory instagram Anda. Simpulannya, anda tidak mungkin mendapatkan notifikasi secara langsung maupun melalui aplikasi pihak ketiga manapun karena Instagram sudah menghentikan fitur tersebut. Tetapi anda bisa mencegahnya dengan cara di atas, walaupun anda tidak akan tahu pasti siapa yang akan mengambil screenshoot story anda.
Saat memposting story, pastikan anda menyadari bahwa siapapun follower anda memungkinkan untuk mengambil screenshoot. Jadi, silahkan pertimbangkan terlebih dahulu apakah konten tersebut hanya untuk follower tertentu atau bersifat publik.