Cara Menutup Google Form Manual dan Otomatis Terbaru 2022 – Google form yang dibuat mungkin memiliki masa waktu tertentu, batas responden, atau batasan lain yang mengharuskan anda untuk menutupnya segera di waktu tertentu. Dengan menutup Google form, tidak akan ada lagi responden yang bisa melengkapi atau mengirimkan formulir lagi. Bagaimana cara menutup Google form baik secara manual ataupun otomatis? Kita akan membahasnya di sini.
Baca Juga: Cara Membuat Password di Google Form Terbaru 2022
Tutup Google Form Secara Manual
Google memang menyediakan fitur untuk menutup respon dari Google form yang anda buat. Menutup Google Form secara manual sangatlah mudah. Anda dapat menutup respon seketika dan membuat pesan tertentu kepada responden yang anda undang melalui link.
1. Silahkan buka Google Form yang ingin anda tutup.
2. Buka tab responses, dan aktifkan toggle “Non accepting responses”
3. Google akan menyarankan anda untuk membuat pesan penutupan form tersebut. Silahkan isi pesan penutupan formulir di kolom “Message for respondents”.
4. Silahkan pratinjau terlebih dahulu dengan melihat ikon mata untuk meyakinkan status Google form anda.
Dengan cara manual ini, anda bisa membukanya kembali hanya dengan me-non-aktifkan kembali toggle “Non accepting responses”.
Baca Juga: Cara Membuat Google Form di hp dan Laptop, Gratis!
Tutup Google Form Secara Otomatis
Google tidak menyediakan fitur untuk menutup Google Form secara otomatis. Namun anda dapat melakukannya dengan bantuan add on dari pihak ketiga. Dalam hal ini dengan menggunakan add-on fromLimiter buatan New Visons Cloudlab.
Ada dua hal yang dapat dikerjakan add-on ini.
– Menutup Gogole Form berdasarkan waktu tertentu.
– Menutup Google Form setelah mencapai jumlah respon.
– Menutup Google Form setelah mencapai jumlah cell Google Spreadsheet
Langkah-langkah menutup Google Form secara otomatis dengan formLimiter akan dibagi tiga bagian berdasarkan fitur yang bisa dilakukan formLimiter, yaitu: Menutup Google Form berdasarkan tanggal dan waktu, Jumlah Respon, dan Jumlah cell Google Spreadsheet.
Tutup Google Form Secara Otomatis berdasarkan Tanggal dan Waktu Tertentu
Cara ini mengggunakan add on formLimiter yang sebelumnya kita bahas. Untuk menutup Google Form berdasarkan tanggal dan waktu, silahkan ikuti langkah-langkahnya berikut ini.
1. Silahkan buka Google Form dan klik menu titik tiga. Pilih Add-on
2. Temukan formLlimiter dan instal.
3. Setelah terinstal, anda dapat menemukan add on ini di atas editor formulis. Untuk menggunakannya silahkan klik Add-on dan pilih fom Limiter.
4. PIlih “Set Limit” dari pop up kecl.
5. Antarmuka formLimiter akan muncul di sebelah kanan.
6. Silahkan pilih Limit Type: “Date anda Time”.
7. Silahkan pilih tanggal dan waktu di kolom “When a due date is set on”
8. Isi pesan penutupan Google form di kolom “Message when submissions are closed”
9. Jika sudah selesai, klik tombol Save and enable.
Tutup Google Form Secara Otomatis berdasarkan Jumlah Respon Tertentu
Menutup Google form berdasarkan jumlah respon yang diterima merupakan salah satu fitur dari formLimiter juga. Jadi, anda dapat menutup form setelah mencapai jumlah respon tertentu.
Caranya kurang lebih sama dengan langkah di atas. Hanya saja pada poin ke 6, silahkan pilih “Number of form responses”, kemudian tentukan jumlahnya, dan isi pesan penutupan formulir.
Tutup Google Form Secara Otomatis berdasarkan Jumlah cell Spreadsheet Google
Untuk melakukan jenis pembatasan ini, anda perlu menghubungkan destinasi spreadsheet yang anda maksud, atau buat sheet baru dengan cara klik ikon spreadsheet di atas formulir, dan atau melalui titik tiga dan pilih “select responses destinasion.”
Pada antarmuka formLimiter, pilih limit type: “spreadsheet cell value”, kemudian tentukan jumlahnya dan isi pesan.
Di setiap jenis pembatasan atau limit type, anda bisa mencentang opsi “Email form owner when submissions are closed” untuk mengirimkan pesan kepada responden ketika Google Form ditutup.
Demikian informasi mengenai Cara Menutup Google Form Manual dan Otomatis Terbaru 2022. Seharusnya anda sudah bisa melakukannya dengan mudah.
Semoga membantu!