Inilah Cara Mengembalikan Pesan WA yang Sudah Terhapus Paling Mudah

Rio Chandika

Inilah Cara Mengembalikan Pesan WA yang Sudah Terhapus Paling Mudah

Inilah Cara Mengembalikan Pesan WA yang Sudah Terhapus Paling Mudah –

Kebutuhan untuk menggunakan atau melihat kembali arsip percakapan lama dalam WhatsApp memang tidak diketahui kapan akan dibutuhkan. Oleh sebab itu, perlu untuk mengetahui cara mengembalikan pesan WA yang sudah terhapus agar dapat melihatnya kembali.

Setidaknya untuk mengembalikan pesan WhatsApp, pengguna dapat menggunakan teknik dengan atau tanpa aplikasi. Terdapat kelebihan dan kekurangannya juga disesuaikan dengan pengguna apakah lebih nyaman menggunakan aplikasi atau tidak. Lebih lanjutnya, simak penjelasan berikut ini:

Memulihkan Chat WhatsApp Tanpa Aplikasi Tambahan

Rekomendasi cara mengembalikan pesan WA yang sudah terhapus pertama yang disampaikan adalah tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Keistimewaan teknik ini adalah tidak perlu mengunduh aplikasi lain yang memerlukan waktu dan tenaga tambahan. Berikut beberapa caranya:

1. Mengembalikan Melalui Cadangan Google Drive

Beralih ke cara mengembalikan pesan WA yang sudah terhapus berikutnya yaitu memanfaatkan cadangan di Drive. Sebenarnya cara ini memang sedikit panjang, sehingga pengguna perlu melihat dan mengikuti langkahnya dengan urut.

Hapus aplikasi WhatsApp, kemudian cek pada file di Google Drive untuk mengembalikan chat yang sudah di back up. Lalu masuk dengan nomor telepon yang sebelumnya dan pilih Google Drive untuk melakukan pemulihan. Pilih lagi folder back up dan tunggu hingga selesai.

2. Memulihkan Menggunakan Pengaturan

Pertama menuju menu Pengaturan atau Setting yang ada di dalam aplikasi WhatsApp. Kemudian lanjut dengan mencari menu Chat and Calls, lalu pilih back up chat dan jangan lupa untuk melihat alamat penyimpanan file back up.

Kemudian simpan file tersebut dengan nama judul msgstore.db.crypt8.current dan klik selanjutnya. Lakukan uninstall pada WhatsApp dan unduh kembali. Ketika melakukan log in, pilih folder yang telah diberikan nama tersebut untuk mengembalikan percakapan yang terhapus.

3. Memanfaatkan Fitur WhatsApp Recent Backup

Teknik ini sepertinya dapat langsung dilakukan karena sangat mudah dan sederhana dibanding beberapa cara sebelumnya. Untuk melakukannya pengguna hanya perlu menghapus atau uninstall aplikasi WhatsApp. Dengan begitu, maka segala data dan cache akan ikut terhapus.

Namun perlu dipahami bahwa cara ini membutuhkan untuk log in ke nomor yang aktif, jadi pastikan nomor WhatsApp masih aktif. Setelah menghapusnya, masuk ke Play atau App Store dan unduh kembali aplikasi WhatsApp dengan menunggu proses pemasangannya.

Lanjut ke langkah berikutnya, setelah pemasangan selesai maka pengguna hanya perlu masuk dan log in kembali ke nomor telepon sebelumnya. Lakukan verifikasi dan apabila muncul notifikasi yang menawarkan backup atau tidak maka pilih iya atau yes.

Biasanya untuk mengembalikan percakapan sebelumnya akan membutuhkan beberapa waktu dan sinyal yang stabil. Oleh karena itu, pastikan untuk memenuhi kedua hal tersebut dan pastikan untuk tidak membatalkannya. Langkah selesai dan pengguna dapat coba untuk melihat percakapannya kembali.

Mengembalikan Percakapan WhatsApp Menggunakan Aplikasi Tambahan

Setelah mengetahui cara mengembalikan pesan WA yang sudah terhapus tanpa menggunakan aplikasi tambahan, kini sebaliknya. Memang ketika menggunakan aplikasi tambahan untuk mengembalikan chat WhatsApp sedikit membutuhkan waktu dan data internet untuk mengunduhnya.

Akan tetapi, ketika menggunakan aplikasi tambahan untuk mengembalikan percakapan WhatsApp tersebut dapat menjadi alternatif lain. Hal ini dapat dilakukan ketika pengguna tidak dapat menemukan atau sulit mengikuti cara yang sebelumnya disampaikan. Untuk penjelasannya, ikuti caranya berikut:

  • Pertama cari aplikasi dengan kata kunci “Mengembalikan chat WhatsApp” di Play atau App Store.
  • Kemudian lakukan pengunduhan.
  • Masuk ke dalam aplikasi tersebut dihubungkan dengan WhatsApp.
  • Ikuti petunjuk pemakaiannya dan tunggu prosesnya.
  • Langkah selesai dan pengguna dapat mencoba untuk mengeceknya.

Itulah beberapa hal yang setidaknya dapat disampaikan mengenai cara mengembalikan pesan WA yang sudah terhapus melalui atau tanpa aplikasi. Pilihan cara yang dijelaskan berikut dapat dipilih dan disesuaikan dengan keinginan.

Baca Juga

Bagikan:

Share

Tags