Pendaftaran BCA Sekuritas – Tertarik untuk melakukan investasi saham? Bagi anda yang kebetulan tercatat sebagai nasabah bank BCA, Anda bisa memilih PT BCA Sekuritas. Walaupun pada dasarnya semua orang juga bisa melakukan bergabung di BCA Sekuritas.
Baca Juga: Sekuritas Terbaik untuk Trading Saham yang Cocok untuk Pemula
Nama besar di belakang sekuritas yang satu ini memang cukup menarik banyak investor saham, baik personal ataupun institusional. Melalui BCA sekuritas, Anda bisa mengikuti jual-beli saham perusahaan publik dengan lebih aman dan nyaman. Di sini, Kita akan membahas Proses pendaftaran BCA Sekuritas, namun tidak ada salahnya kita ketahui apa saja kelebihan dan kekurangan BCA Sekuritas.
Kelebihan BCA Sekuritas
Pendaftaran BCA Sekuritas tentunya harus disertai dengan alasan yang tepat, oleh karena itu simak beberapa kelebihan BCA Sekuritas di Bawah ini.
– Sekuritas BCA dapat diakses melalui smartphone maupun PC atau Desktop. Keunggulan ini tentunya memudahkan kita sebagai investor untuk melakukan berbagai aktifitas saham.
– Sekurtias BCA juga memiliki desain atau tampilan yang mudah digunakan oleh pemula sekalipun. Tampilannya terbilang user friendly.
– Dengan adanya fitur quick order, transaksi jual beli saham menjadi lebih cepat.
– Melalui Sekuritas BCA, dengan fitur smart digital, anda bisa memantau trend naik atau turunnya saham dengan mudah dan up to date.
– Bagi anda yang membutuhkan analisis teknikal, Sekuritas BCA menyerdiakan fitur stock game sehingga membantu mempermudah proses analisa anda.
Baca Juga: 10 Aplikasi Saham Penghasil Uang Terbaik dan Terpercaya 2021
Persyaratan Pendaftaran BCA Sekuritas
Berikut ini adalah persyaratan untuk daftar BCA Sekuritas.
– Anda harus terdaftar sebagai nasabah Bank BCA yang dibuktikan dengan kepemilikan Buku Tabungan Bank BCA yang difotocopy.
– Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP)/Paspor/KITAS
– Salinan NPWP
– Materai 10000
– Anda harus mengunduh formulir pembukaan rekening di situs bcasekuritas.co.id
– Lakukan deposit senilai Rp 1.000.000,-
Cara Melakukan Pendaftaran BCA Sekuritas
– Silahkan menuju website BCA Sekuritas:
* Pendaftaran BCA Sekuritas Retail: https://bcasekuritas.co.id/account-opening/retail
* Pendaftaran BCA Sekuritas Institusi: https://bcasekuritas.co.id/account-opening/institutional
– Di halaman tersebut, silahkan gulir ke bawah, dan download formulir pembukaan rekening individu dan Rekening Dana Investor. Untuk pendaftaran BCA sekuritas Institusi, download formulir Pembukaan Rekening Institusi dan Pembukaan Rekening Dana Investor Institusi.
– Buka file tersebut dan isi formulir dengan lengkap, lalu tanda tangani.
– Tandatangani dan isi syarat ketentuan tambahan jika ingin melakukan online trading.
– Silahkan lampirkan persyaratan pendaftaran BCA Sekuritas di atas.
– Kirim semua persyaratan ke kantor BCA Sekuritas yang beralamat di: PT BCA Sekuritas Menara BCA, Grand Indonesia Lantai 4 Jalan MH. Thamrin Nomor 1 Jakarta 10310 UP :Tim Marketing
– Proses verifikasi biasanya membutuhkan waktu kurang lebih 5 hari kerja.
– Jika diterima, Anda akan dikirimi kode akses berupa username, password, dan PIN untuk login ke BCA sekuritas.
– Siapkan deposit Rp 1.000.000 untuk melakukan jual beli atau menabung saham melalui BCA Sekuritas.
– Masuk atau Login BCA Sekuritas menggunakan Kode Akses yang diterima.
Sebetulnya cara daftar BCA Sekuritas secara online masih belum bisa digunakan demi menjaga kerahasiaan dan keamanan akun Anda. Proses di atas hanya sebatas proses pembukaan rekening BCA Sekuritas.
Baca Juga: MPL Penghasil Gopay
Berapa Fee BCA Sekuritas 2021 untuk Jual Beli Saham?
Tentunya ada fee untuk setiap jual beli saham yang terjadi, namun fee BCA Sekuritas tergolong rendah.
Fee Jual Beli Via Online:
– Beli Saham Online: 0.18%
– Jual Saham Online 0.28%
Fee Jual Beli via Sales
– Beli saham: 0.25%
– Jual Saham: 0.35%
Fee tersebut tidak bersifat tetap, saat anda mengecek langsung ke bcasekuritas.co.id bisa saja fee sudah berubah.
***
Demikian cara melakukan pendaftaran BCA Sekuritas berikut persyaratan dan informasi terkait lainnya. Anda bisa mencobanya secara langsung dengan mempelajari berbagai fitur yang tersedia.
Semoga Membantu