Aplikasi Android Penunjuk Arah Kiblat Terbaik dan Akurat – Ketika dalam perjalanan seringkali kita bingung dalam menentukan arah kiblat. Mungkin tanpa menggunakan aplikasi pun anda masih bisa dengan mudah mengetahui waktu sholat karena disekitar rumah ada banyak masjid dan mushola yang mengumandangkan adzan ketika jam sudah memasuki waktu sholat. Namun ketika dalam perjalanan atau saat kita berada jauh dari tempat keramaian, mungkin sedikit sulit untuk menentukan itu. Maka dari itu dengan adanya aplikasi penunjuk arah kiblat ini kita bisa tahu arah kiblat secara lebih akurat. Aplikasi penunjuk arah kiblat ini biasanya difungsikan dengan beberapa fitur lainnya. Misalnya pengingat waktu sholat, jadwal imsakiyah, hingga Al Quran.
Baca Juga: 4 Aplikasi Arah Kiblat Yang Banyak di Download
Bagi yang sering bepergian, aplikasi satu ini wajib anda unduh. Dengan tahu arah kiblat, kita juga bisa mengetahui arah mata angin lainnya. Dengan demikian, aplikasi satu ini juga bermanfaat sebagai navigator alami sehingga anda tidak tersesat ketika melakukan perjalanan di daerah yang masih asing. Untuk keakuratannya pun cukup maksimal karena mengandalkan GPS yang ada di ponsel. Berikut ini beberapa ulasan untuk pilihan aplikasi penunjuk arah kiblat di Android.
Baca Juga: Aplikasi Adzan Otomatis dan Arah Kiblat Terbaik 2022
Daftar Aplikasi Penunjuk Arah Kiblat
-
Muslim Pro
Aplikasi dengan user interface sederhana ini memiliki beragam fungsi untuk ibadah. Sebagai penunjuk arah kiblat, aplikasi bekerja dengan sistem GPS sehingga mampu menunjukan arah kiblat yang sesuai dengan daerah anda berada. Untuk fitur pengingat sholatnya pun bisa anda dapatkan. Anda bisa memperoleh jadwal sholat sesuai waktu tempat anda berada. Anda pun bisa mendapatkan informasi tempat sholat terdekat di lokasi sehingga makin membantu memaksimalkan ibadah.
[button color=”green” size=”medium” link=”https://play.google.com/store/apps/details?id=com.bitsmedia.android.muslimpro&hl=in&gl=US” icon=”” target=”false”]Download[/button]
-
Find Qibla Direction
Sesuai dengan namanya, aplikasi dengan rating tinggi di Play Store ini berfungsi sebagai penunjuk kiblat secara akurat. Tingkat akurasi arah kiblat yang dihadirkan tergolong tinggi bahkan jika anda berada di pegunungan atau medan asing. Dengan kinerja GPS dan lokasi yang terintregasi, aplikasi akan memberikan informasi arah kiblat yang tepat sehingga anda tidak perlu bingung mencari arah untuk sholat atau keperluan lain.
[button color=”green” size=”medium” link=”https://play.google.com/store/apps/details?id=com.QiblaFinder” icon=”” target=”false”]Download[/button]
-
Arah Kiblat
Memang secara grafis aplikasi satu ini sangat sederhana. Tanpa statistik dan keterangan tambahan, arah kiblat hanya akan ditunjukan melalui tanda panah. Tidak terdapat fungsi lain seperti jadwal sholat, imsakiyah, atau bahkan informasi masjid di sekitar. Meskipun sangat sederhana, arah kiblat yang ditunjukan aplikasi begitu akurat sehingga cocok untuk anda yang senang dengan segala yang berbau praktis.
[button color=”green” size=”medium” link=”https://play.google.com/store/apps/details?id=com.daus.arahkiblat” icon=”” target=”false”]Download[/button]
-
Qibla Compass
Aplikasi besutan Binary Solutions ini memungkinkan anda menemukan arah kiblat secara kurat. Tak hanya arah kiblat saja. dengan petunjuk kompas khusus, anda juga bisa tahu berbagai macam arah mata angin secara tepat. Jadwal waktu sholat juga tersedia lengkap. Anda bisa tahu jam matahari terbit dan terbenam untuk identifikasi waktu sholat serta kegiatan anda. Download
[button color=”green” size=”medium” link=”https://www.apkmonk.com/download-app/biz.binarysolutions.qibla/2_biz.binarysolutions.qibla_2017-06-26.apk/” icon=”” target=”false”]Download[/button]
-
Waktu Shalat, Imsak dan Kiblat
Aplikasi gratis ini tergolong komplit. Jadi selain menunjukan arah kiblat dengan tepat, pengguna juga akan dimanjakan dengan fitur waktu shalat, jadwal imsak khusus bulan Ramadhan, dan berbagai fitur untuk memudahkan ibadah lainnya. aplikasi gratis ini cukup ringan namun hadir dengan grafis yang menawan sehingga makin menambah daya tarik untuk para penggunanya.
[button color=”green” size=”medium” link=”https://play.google.com/store/apps/details?id=com.kodelokus.prayertime&hl=in&gl=US” icon=”” target=”false”]Download[/button]
Itu dia beberapa referensi aplikasi penunjuk arah kiblat yang bisa membantu agar ibadah kita lebih maksimal. Semoga bermanfaat.