Sekarang, WhatsApp Bisa Digunakan tanpa Kuota Internet, begini caranya! – Baru-baru ini WhatsApp atau sering disingkat WA meluncurkan salah satu fitur andalannya, Yaitu Multi-Device. Meskipun masih beta, ini merupakan terobosan positif bagi pengguna WhatsApp yang jarang isi kuota internet. Tapi syaratnya WA anda harus terhubung ke WhatsApp Web yang tentunya membutuhkan jaringan internet untuk terus terhubung.
Baca Juga: Cara Membuat Stiker WhatsApp (WA) Tanpa Aplikasi Tambahan Terbaru 2021
Namun, fitur ini setidaknya bisa membantu pengguna yang memiliki wifi di rumah, misalnya, tapi jarang isi kuota. Sehingga WA nya akan terus bisa digunakan saat tidak berada di rumah walaupun tidak memiliki kuota internet di smartphone nya.
Tidak hanya satu device, WA dapat digunakan di 4 device sekaligus tanpa kuota internet, dengan catatan, koneksi utama di PC terus terhubung.
Agar bisa menikmati fitur ini, pengguna diharuskan mengupdate versi WA terbaru baik untuk pengguna Android maupun IOS.
Berikut ini cara menggunakan WhatsApp Tanpa internet
Baca Juga: Cara Melihat Status WA Tanpa Ketahuan Tanpa Aplikasi Tambahan
Hubungkan WA ke WhatsApp Web
- Silahkan buka browser Hp atau PC. Baik itu chrome atau browser lainnya.
- Silahkan masuk ke situs web.whatsapp.com. Khusus untuk Hp, anda perlu mengatur tampilan menjadi tampilan situs desktop. Jika di Chrome, anda bisa klik titik tiga di pojok kanan atas browser chrome, lalu centang menu “Situs Desktop”. Silahkan reload jika tampilan belum berubah. Ini akan membuat chrome menampilkan tampilan halaman seperti yang terlihat di desktop.
- Di Browser anda akan muncul barcode yang perlu anda scan untuk menautkan whatsapp anda.
- Sekarang buka Whatsapp anda di smartphone, dan klik titik tiga di pojok kanan atas, lalu klik “perangkat tertaut”.
- Itu akan memunculkan scanner yang harus anda gunakan untuk men-scan barcode dari whatsapp web tadi.
- Silahkan scan sbarcode sampai whatsapp anda aktif terlihat di browser.
Baca Juga: Cara Mengetahui Pacar Sering Chat dengan Siapa
Cara Pakai WhatsApp Tanpa Internet di iOS
- Buka Pengaturan WhatsApp
- Pilih Perangkat Tertaut
- Pilih Beta multi-device
- Ketuk Gabung ke Beta
Cara Pakai WhatsApp Tanpa Internet di Android
- Buka aplikasi WhatsApp
- Ketuk ikon tiga titik vertikal di pojok kanan atas
- Pilih Perangkat Tertaut
- Pilih Beta multi-device
- Ketuk Gabung ke Beta
Sebagai catatan, koneksi akan terputus jika telepon tidak digunakan selama 14 hari.
Untuk keluar dari fitur multi-device ini anda perlu klik keluar dari Beta.
Demikian informasi cara menggunakan WhatsApp (WA) Tanpa Kuota Internet terbaru 2021 yang dapat kamu coba segera dengan aplikasi whatsapp terbaru.